Buruh Unjuk Rasa di Depan DPR, Lalu Lintas Macet!

Buruh Unjuk Rasa di Depan DPR, Lalu Lintas Macet!

Demo Buruh di Depan DPR

Massa buruh dari Kongres Aliansi Serikat Buruh Indonesia (Kasbi) menggelar unjuk rasa di depan Gedung DPR RI, Kamis (6/11). Aksi unjuk rasa ini juga menyebabkan kemacetan lalu lintas di depan Gedung DPR RI.

Pantauan di lokasi, tepat pukul 12.00 WIB massa aksi tiba di depan Gedung DPR RI. Mereka melakukan longmarch di Jalan Gatot Subroto.

Hal itu membuat arus lalu lintas harus tersendat, sebab massa aksi terlihat tumpah hingga ke badan jalan. Meski demikian belum ada rekayasa arus lalu lintas yang dilakukan pihak kepolisian.

Jalan Gatot Subroto masih terlihat bisa diakses. Hanya saja lantaran tepat di depan Gedung DPR RI massa buruh tumpah ke badan jalan maka hanya ada satu lajur yang bisa digunakan. Penyempitan jalur itu membuat kendaraan harus bergantian. Meski demikian, setelah melewati massa aksi, arus lalu lintas kembali terlihat lancar.

Jaring Anak Muda, Ketua DPD Genjot Asta Cita Presiden Prabowo di Daerah

Jaring Anak Muda, Ketua DPD Genjot Asta Cita Presiden Prabowo di Daerah

Ketua DPD Sultan B Najamudin (Foto: Tangkapan layar)

Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) menjaring anak muda dari berbagai daerah untuk menjadi Duta DPD RI. Salah satu tujuannya adalah agar program Asta Cita Presiden Prabowo Subianto dapat terlaksana dengan cepat, tepat sasaran, dan berhasil di berbagai daerah.

Ketua DPD RI Sultan Baktiar Najamudin menjelaskan para Duta DPD tersebut nantinya akan dibekali pengetahuan tentang kelembagaan dan peran strategis DPD RI. Hal itu dilakukan agar para anak muda dapat membantu memperluas pemahaman publik tentang fungsi dan tugas lembaga perwakilan daerah.

“Posisi kita sekarang berkomitmen untuk memastikan program-program Asta Cita Presiden Prabowo bisa lebih cepat berhasil. Karena itu, kegiatan dan opini DPD banyak dilakukan di daerah. Melalui para duta ini, DPD RI diharapkan makin dikenal dan makin dekat dengan masyarakat,” kata Sultan, Selasa (4/11/2025).

“Kita memberikan panggung kepada anak-anak muda Indonesia dari daerah, dari kampung-kampung, dari semua provinsi dan kota di Indonesia untuk menjadi semacam ambassador DPD,” ujar Sultan.

Lebih lanjut, Sultan menegaskan keberadaan Duta DPD merupakan langkah strategis untuk memperkuat representasi daerah dan memastikan sinergi antara pemerintah pusat dan daerah berjalan selaras dengan visi pembangunan nasional yang inklusif dan berbasis wilayah.

Sekadar informasi, sebanyak 38 finalis Duta DPD dikirim dari seluruh provinsi di Indonesia, masing-masing dua perwakilan. Mereka telah diseleksi melalui proses audisi di daerah dan bersaing menampilkan kemampuan intelektual, kepribadian, serta komitmen terhadap pengabdian untuk daerah.

Penusukan Massal di Kereta Api Inggris, 9 Orang Terluka

Penusukan Massal di Kereta Api Inggris, 9 Orang Terluka

Penusukan Massal di Kereta Api Inggris, 9 Orang Terluka (Sky)

Penusukan terjadi di kereta api dekat Cambridge di Inggris timur, Sabtu (1/11/2025) waktu setempat. Sembilan orang terluka akibat penusukan itu. Sementara dua pria ditangkap atas insiden ini. 

1. Penusukan di Kereta Api Inggris

Kepolisian Transportasi Inggris mengatakan polisi antiterorisme mendukung penyelidikan mereka. Sementara pihaknya berupaya mengungkap sepenuhnya keadaan dan motif insiden tersebut.

“Kami sedang melakukan penyelidikan mendesak untuk memastikan apa yang telah terjadi, dan mungkin perlu waktu sebelum kami dapat mengonfirmasi lebih lanjut,” kata Kepala Inspektur Kepolisian Transportasi Inggris, Chris Casey, melansir Reuters, Minggu (2/11/2025). 

“Pada tahap awal ini, tidak tepat untuk berspekulasi tentang penyebab insiden tersebut,” ucapnya.

Kepolisian Cambridgeshire mengatakan, mereka dipanggil pukul 19.39 GMT setelah laporan bahwa beberapa orang telah ditikam dalam kereta api pada pukul 18.25 dari Doncaster di Inggris utara ke London King’s Cross.

Kereta api berhenti di Huntingdon. Petugas bersenjata terlihat memasuki kereta dalam video di media sosial.

“Petugas bersenjata datang dan kereta api dihentikan di Huntingdon, tempat dua pria ditangkap,” kata polisi.

Polda Metro Bongkar Penipuan Trading Crypto Miliaran Rupiah, Satu Pelaku Wanita Cantik

Polda Metro Bongkar Penipuan Trading Crypto Miliaran Rupiah,  Satu Pelaku Wanita Cantik

Polda Metro Bongkar Penipuan Trading Crypto Miliaran Rupiah, Satu Pelaku Wanita Cantik

Direktorat Reserse Siber Polda Metro Jaya membongkar kasus dugaan penipuan dengan modus trading crypto. Salah satu korban menderita kerugian hingga Rp3 miliar.

“Kasus yang diungkap beberapa waktu yang lalu oleh Direktorat Reserse Siber Polda Metro Jaya, ini dari satu korban saja kerugiannya mencapai Rp3.050.000.000,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Brigjen Pol Ade Ary Syam Indradi saat konferensi pers, Jumat (31/10/2025).

Dalam kasus ini, sebanyak tiga orang pelaku berhasil diamankan. Para pelaku, dijelaskan Ade Ary, berpura-pura menjadi Pedagang Aset Keuangan Digital (PAKD). Mereka menyebarkan link tawaran trading crypto kepada masyarakat.

“Jadi para pelaku ini bertindak seolah-olah sebagai sekuritas dan bertindak seolah-olah sebagai PAKD atau Pedagang Aset Keuangan Digital,’’ujarnya.

‘’Dia menawarkan korban untuk trading saham, jual beli saham dengan menawarkan trik-trik dan metode cara supaya menang, menguntungkan dan sebagainya,” tandasnya.

Komisi VIII DPR Segera Putuskan Biaya Penyelenggaraan Haji 2026, Berapa Nilainya?

Komisi VIII DPR Segera Putuskan Biaya Penyelenggaraan Haji 2026, Berapa Nilainya?

Ilustrasi jamah haji Indonesia saat tiba di Arab Saudi

Ketua Komisi VIII DPR RI Marwan Dasopang menilai, usulan nilai Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) tahun 1447 H/2026 M sebesar Rp88 juta masih bisa ditekan. Ia menyampaikan, pihaknya akan mengambil keputusan BPIH dalam waktu dekat.

Marwan berkata, pihaknya akan menuntaskan pembahasan BPIH 2026 pada akhir Oktober dan mendorong agar keputusan final diumumkan sebelum akhir bulan. Dengan begitu, kata dia, jamaah dapat segera melunasi biaya haji sesuai jadwal yang ditetapkan.

“Kami targetkan keputusan bisa diambil paling lambat 30 Oktober. Semakin cepat diputuskan, semakin siap pula jamaah dan pemerintah dalam mempersiapkan seluruh rangkaian ibadah haji,” ujar Marwan saat Raker bersama Kementerian Haji dan Umrah di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (28/10/2025).

Legislator dari Fraksi PKB ini pun menilai, usulan BPIH 2026 masih bisa ditekan. Namun, ia mengingatkan, Pemerintah agar penurunan biaya harus disertai perbaikan efisiensi dan pengawasan kontrak layanan.

“Kami mencermati usulan pemerintah sebesar Rp88 juta itu masih bisa diturunkan lagi sekitar Rp1–2 juta. Prinsipnya, efisiensi harus dilakukan di setiap komponen, tanpa mengorbankan kualitas pelayanan,” tegas Marwan.

Marwan memastikan, pihaknya akan meneliti secara detail setiap pos anggaran BPIH, mulai dari biaya penerbangan, akomodasi, konsumsi, hingga layanan transportasi di Arab Saudi. DPR juga meminta simulasi perhitungan per embarkasi untuk melihat potensi penghematan dari wilayah-wilayah dengan biaya logistik tinggi.

Pemprov DKI Dukung Penyelenggara Seni Budaya dan Olahraga, Pajak Jadi Makin Ringan

Pemprov DKI Dukung Penyelenggara Seni Budaya dan Olahraga, Pajak Jadi Makin Ringan

Ilustrasi hiburan konser musik. (Foto: dok Freepik/teksomolika)

Akhir pekan di Jakarta tampaknya akan semakin ramai. Dari konser musik di taman kota hingga pameran budaya di pusat perbelanjaan, kegiatan seni dan olahraga kini bisa digelar dengan biaya yang lebih ringan. Semua berkat kebijakan baru Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang memberi keringanan pajak bagi penyelenggara acara.

Melalui Keputusan Gubernur (Kepgub) Nomor 852 Tahun 2025, Pemprov resmi memberikan pengurangan bahkan pembebasan Pajak Barang dan Jasa Tertentu (PBJT) untuk kegiatan di bidang seni, budaya, sosial, hingga olahraga. 

“Kebijakan ini diharapkan dapat membuka ruang lebih luas bagi kreativitas masyarakat tanpa harus terbebani biaya pajak tinggi,” ujar Kepala Pusat Data dan Informasi Pendapatan Bapenda DKI Jakarta, Morris Danny.

Perintah Tegas Gubernur: Banjir Jakarta Wajib Surut Maksimal 6 Jam!

Perintah Tegas Gubernur: Banjir Jakarta Wajib Surut Maksimal 6 Jam!

Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung

 Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung meminta bencana hidrometeorologi basah atau banjir yang melanda baik akibat banjir lokal, rob maupun kiriman surut tidak lebih dari 3-6 jam.

“Kalau ada (banjir) mudah mudahan (surut) tidak lebih 3-6 jam bisa diselesaikan,” kata Pramono saat ditemui di Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (25/10/2025).

Pramono menyebut pihaknya melalui Dinas Sumber Daya Air (SDA) secara rutin 2-3 bulan terakhir melakukan pengerukan kali maupun saluran air di Jakarta. Selain itu pompa stasioner maupun mobile juga disiagakan untuk mempercepat proses banjir surut.

“Banjir ini seperti berulang kali saya sampaikan ada tiga faktor. Satu, banjir lokal karena sungai tidak berjalan dengan baik banyak tersumbat sampah. Sekarang 2-3 bulan ini pengerukan terus menerus lakukan. Penyiapan pompa ada 600 stasioner yang di tempat (rawan banjir) juga pompa yang bisa bergerak,” ucapnya.

Lebih lanjut, Pramono mengakui bahwa banjir akibat tiga faktor secara bersamaan memerlukan penanganan ekstra hati-hati.

“Kalau ada banjir lokal, banjir kiriman tanpa menyalahkan siapapun karena faktor alam, dan banjir rob ketika air pasang hujan mendapat kir

Museum Prancis Lain Dibobol Usai Perampokan Louvre, Hampir 2.000 Koin Berharga Raib

Museum Prancis Lain Dibobol Usai Perampokan Louvre, Hampir 2.000 Koin Berharga Raib

Ilustrasi. (Foto: Freepik)

 Hanya berselang sehari setelah perampokan Museum Louvre di Paris, sebuah museum lain di Prancis juga dibobol, demikian dilaporkan pada Rabu (22/10/2025). Menurut laporan media, hampir 2.000 koin berharga dicuri dari Museum Rumah Pencerahan Denis Diderot di Kota Langres, timur laut Prancis.

Kasus ini menambah serangkaian pencurian museum besar-besaran di Prancis dalam beberapa bulan terakhir. Pemerintah Prancis dihujani kritik keras dari berbagai pihak, terutama oposisi, atas penanganan keamanan warisan budaya.

Koin emas dan perak dilaporkan dicuri pada Senin (20/10/2025) pagi setelah staf museum menemukan pintu depan yang rusak dan lemari pajangan pecah. Barang yang dicuri berisi 1.633 koin perak dan 319 koin emas dari abad ke-18 dan ke-19, dengan perkiraan nilai sekitar €90.000 (sekitar Rp1,74 miliar). Koleksi tersebut merupakan bagian dari “harta karun” museum hasil temuan selama renovasi gedung pada 2011.

Menurut keterangan kantor wali kota setempat yang dilansir Franceinfo, pembobolan tersebut tampaknya direncanakan dan ditargetkan, dengan hanya beberapa barang berharga tertentu yang diambil sementara benda lain dibiarkan utuh. Pihak berwenang telah menugaskan perusahaan keamanan swasta untuk melakukan pengawasan semalaman di lokasi tersebut, sementara sistem keamanan museum yang ditutup sementara sedang ditingkatkan.

2.606 Bencana Melanda RI sejak 1 Januari-19 Oktober 2025

2.606 Bencana Melanda RI sejak 1 Januari-19 Oktober 2025

Ilustrasi banjir 

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat sebanyak 2.606 bencana melanda wilayah Indonesia sejak 1 Januari hingga 19 Oktober 2025.

Demikian dikatakan Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari, dalam agenda Disaster Briefing, dikutip Selasa (21/10/2025).

Aam, sapaan Abdul Muhari, mengatakan Sumatera Utara dan Riau menjadi dua daerah dengan jumlah bencana tertinggi, disusul wilayah Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur di Pulau Jawa. Saat ini, Indonesia sedang memasuki masa peralihan dari musim kemarau ke musim hujan, yang menyebabkan cuaca ekstrem meningkat di sejumlah daerah.

“Kejadian yang paling besar, paling banyak banjir, cuaca ekstrem, dan karhutla. Ini ketika sudah mulai masuk dalam musim peralihan, maka dominan biasanya kejadian bencana yang dilaporkan ke BNPB itu adalah cuaca ekstrem,” ungkap

Meski dampak cuaca ekstrem tidak selalu menyebabkan kerusakan fisik parah seperti gempa atau banjir bandang, Aam menegaskan potensi ancaman terhadap keselamatan jiwa tetap ada.

Kisah Jenderal Kopassus Menyusup ke Papua Gagalkan Rencana Belanda Dirikan Negara Boneka

Kisah Jenderal Kopassus Menyusup ke Papua Gagalkan Rencana Belanda Dirikan Negara Boneka

Pasukan Kopassus/ist

Jenderal (Purn) LB Moerdani, atau lebih dikenal dengan Benny Moerdani, mendapat tugas menjalankan Operasi Naga di Irian Barat (Papua) pada 1962.  Benny yang berpangkat kapten diperintahkan untuk menggagalkan rencana Belanda yang ingin mendirikan negara boneka.

Sebanyak 213 prajurit baret merah Kopassus diterjunkan menggunakan pesawat C-130 Hercules ke Papua. Namun, operasi ini bocor setelah disiarkan oleh radio Australia, sehingga Belanda menghadang pasukan Indonesia.

Benny dan pasukannya harus berhadapan dengan pasukan Belanda serta tantangan alam Papua yang sangat berat.

Salah satu pertempuran sengit terjadi pada 28 Juni 1962, ketika dua perahu motor Marinir Belanda menyerang pasukan Benny yang sedang beristirahat di pinggir Sungai Kumbai. Benny berhasil membawa senjata, radio dan dokumen penting saat melarikan diri.

Melansir buku “Kopassus untuk Indonesia”, Minggu (19/10/2025), disebutkan Benny dan pasukannya berhasil menggagalkan upaya Belanda untuk menyerang mereka meskipun menghadapi kesulitan besar.

“Yang dipakai Benny strategi kucing. Kalau bertempur ya bertempur, kalau tidak kucing-kucingan. Tujuan kami sebagai umpan supaya Belanda memecah konsentrasi di Biak terbukti berhasil,” kata Brigjen TNI (Purn) Aloysius Benedictus Mboi atau Ben Mboi yang ikut dalam Operasi Naga tersebut.

Pertempuran sengit antara pasukan Indonesia dan Belanda berlanjut. Bahkan Belanda memasang pamflet dengan hadiah 500 gulden untuk siapa saja yang bisa menangkap Benny hidup atau mati.

Namun, usaha Belanda untuk menangkap Benny terus gagal. Pada akhirnya, gencatan senjata tercapai. Pada 17 Agustus 1962, Benny dan pasukannya dijamu makan di markas Marinir Belanda di Merauke.